Skip to main content

Traveler's Passport

Halo travelers!

Selamat datang di Traveler's Passport!

Sesuai dengan namanya, disini saya akan berbagi cerita mengenai pengalaman travelling saya dan tentu saja beberapa tips yang perlu diperhatikan setiap kali bepergian.


Kenapa travelling? 
Karena belakangan saya melihat kalau topik "travelling" itu lagi booming banget di Indonesia. Banyak majalah, artikel yang membahas mengenai travelling.

Dari sini, saya jadi tertarik untuk ikut membuat blog yang secara khusus membahas tentang travelling.

Apa aja yang bakal dibahas? 
Well, tentu saja semua hal yang berhubungan dengan travel, baik di dalam atau luar negeri.

Jujur sih, pengalaman saya jalan2 di luar negeri mungkin belum seberapa, tapi saya pengen membagikan hal-hal menarik yang pernah saya dapatkan selama bepergian, baik di luar atau di dalam negeri.


Okay, perkenalan singkat mengenai blog ini saya sudahi dulu.

Di tengah kesibukan kuliah, semoga saya tetap bisa terus meng-update blog ini :D


Have a good day, TRAVELERS ! 





Comments

Popular posts from this blog

3 hal yang wajib dilakukan di Venice

English version :  3 Things You Have to do in Venice Kota kecil yang terletak di kepulauan kecil di bagian sebelah utara Italia yang terpisah dari pulau utama Itali. Saking kecilnya, kalian tidak dapat menemukan kendaraan bermotor di tengah-tengah kota. Alat transportasi yang biasanya digunakan oleh penduduk adalah perahu dan transport air lainnya. Jalan tersempit yang saya temukan di Venice Venice merupakan sebuah kota yang dihubungkan oleh ratusan kanal yang tersebar di seluruh penjuru kota. Sebagai tambahan, jalan setapak kecil pun membatasi setiap bangunan tua yang terlihat antik dan berwarna warni. Itulah sebagian keindahan dan keunikan dari Venice yang juga menjadi salah satu tujuan wisata bagi wisatawan asing maupun lokal. Untuk saya personal, Venice merupakan salah satu kota terindah yang pernah saya kunjungi selama saya di Eropa. Venice is just too beautiful to be true. Banyak hal yang dapat kalian lakukan di kota kecil ini namun, ada 3 hal yang wajib ...

Hujan Coklat di Rosenmontag Karneval !

HAPPY NEW YEAR 2013 TRAVELERS !  Di hari pertama di tahun 2013 - masih dengan semarak tahun baru, saya ingin membagikan pengalaman saya yang tidak kalah seru dengan perayaan tahun baru - yaitu ketika saya mengikuti festival Rosenmontag di kota Cologne (Köln), Jerman tahun 2012 lalu. Festival Rosenmontag, Cologne, Jerman February 2012 Rosenmontag - dalam bahasa Inggris disebut Rose Monday , kalau dalam bahasa Indonesia berarti Senin Mawar (hmm - aneh ya). Festival ini merupakan festival terbesar yang diadakan di negara Jerman tiap tahunnya - yaitu pada saat Shrove Monday (ada yang tahu apa istilah Indonesianya?). Highlight dari festival ini adalah hujan coklat dan bunga  - it's REAL CHOCOLATEs and FLOWERS - yang disertai dengan iringan marching band dan juga tari-tarian. Coklat dan bunga dilemparkan oleh peserta karnival ke seluruh penduduk kota yang ikut merayakan festival ini. Jadi, salah kalau kalian pikir hujan coklat dan bunga itu hanya te...

Menjelajahi Eropa Tengah Part III : 5 Jam di Kota Praha

Hola travelers ! Kembali lagi di Travel Series : Menjelajahi Eropa Tengah! Untuk kalian yang ketinggalan, kalian dapat membaca cerita kunjungan saya di Polandia dan Budapest . Post kali ini saya akan membahas mengenai kota Praha di negara Ceko. Negara : Ceko Ibukota : Praha Bahasa : Ceko Mata uang : Koruna (CZK) Kota Praha - atau sering disebut sebagai kota seribu menara merupakan salah satu tujuan utama di Eropa Tengah. Sebagai kota seribu menara, kalian dapat menemukan banyak sekali menara-menara yang menjulang tinggi memenuhi kota Praha ini. Jadi, tidak diragukan lagi kalau ini merupakan kota yang wajib kalian kunjungi ketika berada di Eropa. Sayangnya, saya tidak dapat melihat semua keindahan kota ini dikarenakan waktu kunjungan saya yang hanya setengah hari saja. Namun, selama kalian mempunyai jadwal dan tujuan yang jelas, waktu yang singkat tidak mengurangi keindahan kota Praha. Oleh karena itu, di post ini saya akan...